Dewan Minta Kadinkes Lanny Jaya Segera Dilantik

By

WAMENA-Ketua Komisi A DRPD Lanny Jaya Terius Yigibalom, SH mendesak Pemkab Lanny Jaya untuk segera melantik kepala OPD yang telah mengikuti seleksi. Terutama Kepala Dinas Kesehatan yang selama ini diisi oleh Pelaksana Tugas, hal ini dilakukan karena jabatan ini sangat sentral lantaran mengurusi masalah kesehatan dalam masyarakat.

  Menurut Terius, dalam pelantikan pejabat esalon II, III dan IV di lingkungan pemda Lanny Jaya ada beberapa komplain dan aspirasi yang diterimanya,  terkait dengan pelantikan itu. Sebab,  ternyata fakta di lapangan yang dilantik lain tetapi SK yang keluar lain.

  “Masalah kedua terkait dengan OPD yang ada secara mekanisme sudah mengikuti lelang jabatan, kami dari Komisi A mempertanyakan kepada Pemda Lanny Jaya mengapa belum melakukan pelantikan, terutama Dinas Kesehatan Kabupaten Lanny Jaya,”ungkapnya Minggu (19/9) kepada Cenderawasih Pos.

  Ia menyatakan untuk jabatan Kepala Dinas Kesehatan yang mengikuti lelang jabatan itu ada beberapa orang, namun sampai saat ini belum dilantik. Ini menjadi pertanyaan dari Komisi A DPRD Lanny Jaya, sehingga ia meminta kepada Bupati Lanny Jaya kalau memang sudah ada beberapa orang yang mengikuti sesuai dengan mekanisme lelang segera lantik.

   “Kami meminta masukan dari Masyarakat mendapatkan masukan di akhir masa jabatan Bupati Lanny Jaya Plt-Plt terus, lebih baik langsung dilantik definitif, sehingga lebih bertanggungjawab dan bisa melaksanakan tugas secara maksimal dan masih ada beberapa dinas yang Plt,”katanya

    Di tempat yang sama anggota Komisi C DPRD Lanny Jaya yang membidangi Pendidikan dan Kesehatan Anib Kogoya, mengaku  ebagai anggota komisi C yang membidangi bidang pendidikan dan kesehata, pihaknya tidak pernah dilibatkan dalam melakukan pertemuan dengan masyarakat. Dinas terkait melakukan keinginannya sendiri turun ke distrik masing -masing.

   “Sebenarnya harus merangkul dewan yang melakukan pengawasan di bidang itu, yakni Komisi C, sehingga menyangkut lelang jabatan Plt itu tidak harus sampai 6 bulan, secara mekanisme birokrasi pemerintah itu harus dilantik, ini yang dipertanyakan, kami memohon pemerintah segera melantik sesuai mekanisme yang telah dilakukan.” tutupnya. (jo/tri) 

Leave a Comment

Your email address will not be published.

You may also like

Hot News