Para pendukung pasangan capres-cawapres Jokowi-Ma’ruf di Jayapura, Papua, tidak mau ketinggalan mengikuti jalannya debat capres malam ini. Pendukung Jokowi-Ma’ruf menggelar nonton bareng debat di sebuah hotel.
Pantauan di The Bistro, Jayapura, sejumlah relawan Jokowi dari mayoritas pendukung Projo sudah memenuhi lokasi acara nobar sebelum debat berlangsung.
“Kita kumpul nonton bareng mau menyaksikan debat capres dalam menyampaikan visi dan misinya,” kata salah satu relawan, Yan Almung, saat ditemui di lokasi acara debat.
Yan melanjutkan dirinya sangat yakin memberikan dukungan kepada Jokowi karena Jokowi telah memberikan perhatian yang sangat besar kepada Papua.
Menurutnya, sudah banyak pembangunan yang dilakukan Jokowi. Di antaranya program BBM satu harga, pembangunan jalan Trans Papua, hingga pembangunan beberapa daerah di Papua.
“Pak Jokowi itu menjadi bapak pembangunan untuk Papua,” ujarnya. (nvl/nvl)