Dr. Sumule Tumbo (FOTO: Denny/ Cepos )
WAMENA–Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Pegunungan memastikan perekutan ASN dari 8 kabupaten akan dilakukan bertahap, mengingat sarana dan prasarana kantor untuk mereka tempati, masih sangat terbatas.
Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Papua Pegunungan, Dr. Sumule Tumbo menyatakan, ASN dari 8 kabupaten di Provinsi Papua Pegunungan, datanya telah disampaikan oleh para bupati kepada Kementrian Dalam Negeri, telah diolah dan dipetakan serta akan ditetapkan.
“ Hasil pemetaan ini akan disesuaikan dengan latar belakang pendidikan dan kemampuannya masing –masing di setiap OPD, sehingga untuk saat ini belum bisa semua direkut, namun akan dilakukan berthap,” ungkapnya Jumat (13/1), kemarin.
Sumule memastikan, Pemprov Papua Pegunungan akan terus melakukan penyesuaian kebutuhan ASN, karena baru ada beberapa gedung yang digunakan untuk menjadi kantor sementara.
“Kita tidak bisa rekut semua dulu, karena memang fasilitas kantor kita masih kurang, tapi sesuai data yang masuk, kita tetap melakukan penyesuaian terhadap usulan tersebut,”tutupnya. (jo/tho)