
MERAUKE- Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Merauke Thiasoni Betaubun, S.Sos, MM, MPd, meminta seluruh sekolah yang akan dilakukan akreditasi tahun 2019 untuk menyiapkan seluruh persyaratan akreditasi tersebut. Sehingga ketika Tim Akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional (BAN) turun maka proses akreditasi tersebut akan berjalan lancar dan cepat.
Menurut Thiasoni, pada tahun 2019 ini ada 183 sekolah yang ada di Merauke mulai SD sampai SMA dan SMK yang akan diakreditasi. Dimana, untuk tahap pertama sebanyak 40 sekolah akan diakreditasi. ‘’Saya minta kepada para sekolah dan dewan guru untuk mempersiapkan seluruh persyaratan akreditasi ini tidak mempersulit asesor kita saat turun,’’ kata Thiasoni.
Dikatakan, akrediasi ini sangat penting dilakukan. Sebab, jika akreditasi tidak dilakukan maka kemungkinan skeolah tidak bisa mendapatkan biaya operasional sekolah dan dana BOS. Lebih dari itu, kepala sekolah yang bersangkutan tidak boleh menandatangani ijazah. Ijazah hanya boileh ditandatangani oleh kepsek yang sekolahnya sudah terakreditasi,’’ tandas Thiasoni, Senin (17/6). (ulo/tri)